Sinopsis Film

Hello…

Sebenarnya bingung mau mulai dari mana_nya lagi karena rasanya kok ya kaku setelah sekian lama vakum. But, let’s try. Mari kita coba dengan melakukan penilaian terhadap film yang (kebetulan) pernah sayah tonton di bioskop.

Avengers: Endgame

Film yang bisa jadi sudah sangat lama ditunggu karena pada beberapa waktu yang lalu, Marvel sudah menyebutkan Endgame adalah babak akhir dan kesimpulan dari total 22 film Marvel yang menampilkan karakter-karakter superheronya seperti Iron Man, Thor, Captain America, hingga Guardian of Galaxy.

Alur cerita yang dimunculkan menarik karena di beberapa bagian melibatkan beberapa cerita yang sebelumnya karena ternyata menggunakan mesin waktu dalam proses mengakhiri pertarungan dengan Thanos.

Hal yang menjadi kurang greget adalah kurangnya peran dari Captain Marvel, dimana sosok ini digadang – gadang akan menjadi pengganti Captain America.

Over all, filmnya bagus, apalagi di bagian dimana pasukan Avengers melakukan perlawanan terhadap pasukan Thanos.

Secara umum, nilai yang bisa diberikan adalah 8.5.

John Wick: Chapter 3 – Parabellum

Sesungguhnya nonton pelem ini lebih karena rasa penasaran setelah melihat trailer_nya di akun IG @cinema.21 yang konon kabarnya menampilkan aksi Kang Yayan Ruhian dan Kang Cecep Arif Rahman yang bertarung dengan Aa Keanu dan dialog yang digunakan diantara mereka menggunakan Bahasa Indonesia, yang kemudian dari penuturan mereka, tidak dipotong dialognya.

Dan ketika ditunggu bagian yang dimaksud, lucu juga denger Aa Keanu ngomong dalam Bahasa Indonesia.

Secara umum, dari permulaan awal cerita sampe akhir, penuh dengan action yang tidak layak untuk dilihat oleh anak – anak, karena ketika sayah menyaksikan film ini, terlihat ada beberapa anak yang ternyata ikut menyaksikan film ini.

Secara umum, nilai yang bisa diberikan adalah 8 (efek karena ada adegan Aa Keanu ngomong dalam Bahasa Indonesia makanya agak naik nilainya)